Studentsite merupakan situs yang di buat oleh Gunadarma untuk mahasiswa Gunadarma, dengan tujuan mempermudah aktifitas mahasiswa dalam mengetahui jadwal perkuliahan, jadwal ujian, mengumpulkan tugas dan tulisan dan melihat hasil nilai masing – masing. Mahasiswa Universitas Gunadarma di persilakan membuat akun pribadi untuk mengakses studentsite-nya masing – masing. www.studentsite.gunadarma.ac.id untuk masuk ke situs studentsite dan masukan username dan password anda.
Berikut ini merupakan beberapa layanan/fitur yang ada di dalam studentsite :
BAAK News
Merupakan layanan yang berisi informasi terbaru dari BAAK Universitas Gunadarma. Seperti jadwal perkuliahan, dan yang terbaru saat ini adalah informasi pembagian HP gratis dari Universitas Gunadarma.
Lecture Massages
Berisi tentang tugas – tugas yang di berikan oleh salah satu dosen kepada mahasiswa Universitas Gunadarma yang di berikan melalui Studentsite.
Jadwal Kuliah
Berisi daftar perkuliahan mahasiswa, mahasiswa bisa melihat jadwal perkuliahan tanpa harus membuka situs BAAK. Karena dari layanan ini mahasiswa di berikan jadwal perkuliahan dan kelasnya masing – masing.
Tugas UG (portfolio)
Di layanan ini anda bisa mengupload tulisan ada yang anda tulis di blog anda masing – masing. Yang paling terpenting di layanan ini apabila anda ingin mengupload, tulisan yang anda upload harus lah benar” tulisan anda sendiri. Tidak ada unsur plagiatisme.
Tugas UG (portfolio)
Di layanan ini anda bisa mengupload tugas – tugas anda yang telah di berikan oleh dosen anda.
Berikut adalah kelebihan dan kekurangan dari layanan studentsite.
Kelebihan Studentsite :
1. Mahasiswa Universitas Gunadarma lebih di mudahkan. Karena semua mahasiswa Universitas Gunadarma dapat mengetahui semua informasi dari studentsite.
2. Bisa mengetahui tugas – tugas yang di berikan dosen tanpa harus bertemu dosen yang berhubungan.
3. Mahasiswa bisa melihat aktifitas apa yang akan di adakan oleh Universitas Gunadarma.
4. Bisa melihat aktivitas seminar yang telah di ikuti.
Kekurangan Studentsite :
1. Server studentsite sering sekali down, jadi mahasiswa terkadang bila ingin membuka layanan tersebut kadang tidak bisa di buka.
2. Kesulitan saat ingin login karena banyak-nya user yang ingin login di waktu yang bersamaan.
http://www.studentsite.gunadarma.ac.id
Tidak ada komentar:
Posting Komentar